Pembekalan Praktik Kerja Lapangan dan Sosialisasi Visi dan Misi
Pada hari Jumat, 31 Desember 2021 lalu bertempat di Laboratorium Manajemen Gedung Jurusan Agroindustri pukul 08.30, Kampus 2 Politeknik Negeri Subang telah terslenggara kegiatan Pembekalan dan Penglepasan serta Sosialisasi Visi dan Misi kepada Mahasiswa angkatan 2019. Adapun kegiatan PKL pada tahun ini dibagi menjadi 2 periode. Tahap pertama yaitu 03 Januari- 04 April 2022 dan tahap dua pada 28 Januari-28 April 2022. Lokasi Praktik Kerja Lapangan pada tahun ini juga ada dibeberapa tempat baik di dalam Kabupaten Subang seperti P4S Agrospora, PT Sang Hyang Sri, CV Pavettia Atsiri, dan PT Global Dairi Alami. Untuk lokasi praktik di luar Kabupaten Subang antara lain PT IntiGravfarm Ciwidey, Pusat Penelitian Teh dan Kina Gambung, dan PT Galih Estetika Indonesia di Kuningan Jawa Barat. SELAMAT MELAKUKAN PKL, cari ilmu sebanyak-banyaknya di industri dan jangan lupa jaga nama baik Almamater

